5 Rogueware (Antivirus Palsu) Paling Berbahaya


Telitilah dalam mendownload antivirus dan jangan asal download antivirus karena bisa merugikan anda. Mungkin saja kalau anda asal download antivirus anda bisa mendapatkan antivirus palsu yang sangat merugikan anda. Betul tidak. Disini saya akan mereview 5 Rogueware (Antivirus Palsu) Paling Berbahaya.

  1. MS Antivirus
Keluarga “MS Antivirus” yang tersebar luas memiliki tampilan professional dan dapat memblokir antivirus asli yang aktif. Rogueware ini juga dipasarkan dengan nama seperti “System Security” / “WinPC Defender”.
  1. Security Tool
Dikenal juga dengan nama “Total Security” ini suka meniru peringatan keamanan Windows. Ia menghilangkan icon di desktop, menampilkan layar hitam, dan memperlambat system.
  1. Internet Security 2010
Internet Security 2010 tidak hanya menyebalkan dengan peringatan-nya. Melalui file DLL yang disusupkan, ia meblokir Facebook dan juga Youtube (kalau memblokir “Youporn” sih tidak apa-apa? Hehehe…) untuk mempercepat korbannya untuk membeli versi lengkapnya yang lebih berbahaya lagi.
  1. Anti-Malware Defender
Menyamar sebagai “Windows Defender” dari Microsoft. Rogueware ini sulit dibedakan dengan antivirus buatan Microsoft Inc. yaitu Microsoft Security Essentials bagi user yang belum berpengalaman karena interface-nya hamper-hampir sama. Sekali masuk ke PC, ia memblokir browser dan terus menampilkan peringatan adanya virus / malware masuk.
  1. User Protection
Rogueware ini menyebarkan dirinya dalam bntuk codec video palsu melalui website yang dimanipulasi. “User Protection” mengurangi performa system, bahkan menyebabkan crash.

Dari artikel ini saya sarankan kepada Sahabat untuk menggunakan free antivirus asli seperti Avira saja. Karena Avira terkenal sebagai rajanya antivirus gratis / membeli Norton Antivirus yang dikenal sebagai rajanya antivirus. (Bukan maksudnya mempromosikan produk ke-2 antivirus tersebut. Tetapi hanya ingin menyarankan untuk memilih yang terbaik. ^_^)

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "5 Rogueware (Antivirus Palsu) Paling Berbahaya"

Posting Komentar

Ayo Komentar. Karena Komentar Anda Begitu Berharga. :)