Google+ Kini Terbuka Untuk Umum!



Setelah sekitar tiga bulan berjalan dengan status Field Trial, Google+ akhirnya resmi melepas status itu. Kini, siapapun bisa mendaftar di Google+ tanpa harus menunggu undangan dari para pengguna lainnya. Demikian diumumkan  Vic Gundotra, Senior Vice President of Engineering melalui blog resmi mereka, Googleblog, kemarin 20/9/2011 pukul 09.00 pagi waktu Amerika.

Google+ hingga 12 minggu yang lalu, masih berstatus ujicoba, sehingga calon pengguna hanya bisa mendaftar melalui undangan dari pengguna Google+ yang lain. Meski dalam status ujicoba, Google+ sudah menorehkan beberapa rekor, salah satunya menjadi situs jejaring sosial dengan pertumbuhan tercepat, dan sempat digadang sebagai calon penantang terkuat Facebook. Tapi beberapa minggu yang lalu, Google+ juga sempat diisukan mengalami perlambatan.
Selain mengumumkan peluncuran Google+ untuk umum, mereka juga memperkenalkan beberapa fitur baru, di antaranya Google Hangouts untuk piranti bergerak, Hangouts yang bisa berfungsi sebagai presentasi online, dan fasilitas pencarian yang lebih fleksibel. Hangouts, fitur diskusi online dengan video ini, mendapat penambahan fitur paling banyak. Penjelasan selengkapnya bisa dilihat di Googleblog tersebut di atas.
Untuk mempromosikan peluncuran ini, di halaman depan Google.com Anda akan melihat pesan khusus dari Google. Ada gambar panah yang menunjuk ke sudut kiri atas halaman, yang mengindikasikan akun Anda di Google+. Jika Anda belum masuk ke jejaring Google, panah itu akan menunjuk ke tombol +Anda (+You). Jika Anda sudah masuk, maka akan muncul nama akun Anda di Google+. 

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

2 Responses to "Google+ Kini Terbuka Untuk Umum!"

Ayo Komentar. Karena Komentar Anda Begitu Berharga. :)